Jumat, 18 Januari 2013

Nasi Goreng Hooo---- Haaaaaaa


Nasi goreng menurut salah satu makan yang paling gampang dibuat ketika lapar.. ya seperti kemarin sore ketika melihat lauk dirumah tidak cocok langsung ajha dapat ilham bikin nasi goreng. Nasi goreng merupakan makanan yang enak, praktis dan mudah dalam memasaknya, Tapi apaun makanannya jika tidak pedas tidak akan enak apalahi stock cabe dan cabe bubuk selalu ada...

Ada dua pilihan memasak bumbu nasi goreng. Pertama dengan menggunakan bumbu jadi atau bumbu bikin sendiri. Menurut saya  lebih enak menggunakan bumbu bikin sendiri karena   rasanya tidak terlalu membosankan ketika memakannya 



nasi goreng hoooo---haaa

Nasi goreng    hooo---- haaaaaaa

Bahan- bahan
·         3 piring nasi putih ( jika berada di magic com lebih baik diangin anginkan  bentar)
·         2 butir telur ayam
·         3 sosis daging  poton kecil kecil

Bumbu- bumbu
·         20 cabe merah kecil
·         2 buah cabe merah besar
·         5 siung bawang merah
·         4 siung bawang putih
·         3 biji kemiri
·         1 Sdt jinten
·         1 Sdt ketumar
·         3 lebar daun jeruk purut
·         ½ buah tomat
·         1 Sdm garam
·         Bisa tambahkan penyedap bila suka
·         3 Sdt cabe  bubuk
·         1 Sdt merica

Cara memasak
·         Haluskan semua bumbu- bumbu
·         Panaskan wajan dengan minyak yang sedikit
·         Tumis bumbu yang telah halus, aduk aduk hingga wangi masukkan telur dan orak arik cepat. Masukkan  sosis
·         Masukkan nasi dan aduk hingga rata hingga bumbu  semua tercampur dengan rata
·         Masukan cabe bubuk dan merica aduk rata
·          Masukan garam dan penyedap rasa diakhir bila kurang asin
·         Bila sudah tercampur siap untuk disajikan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar