soooo
Sosis pedas manis
sapa yang ga kenal sosis, makanan yang berasal dari daging giling ini sudah
sering dijumpai di masyarakat. Harganya yang murah juga enak menyebabkan banyak
orang yang menyukainya termasuk q hehehehehe.
klo memasak sosis paling gampang hanya
digoreng dan diberikan cocolan saos
sambel saja, klo ga gtu dicampur sop atau nasi goreng. Tapi klo sosis pedas manis ini selalu bikin ketagihan
tiap memakannya. Rasa sosis yang gurih ditambah siraman saosnya membuat makanan
ini bisa membuat cemilan atau lauk makanan.
(Nyam nyam nyam.....)
Bahan- bahan
·
15 buah sosis ayam atau sapi potong menjadi dua bentuk segiempat diujungnya
·
20 buah Bakso
ikan kecil kecil bentuk segiempat ujungya
·
1 butir telur ayam
Bumbu
·
3 siung bawang putih digeprek
·
1 buah tomat potong kecil kecil
·
10 buah cabe kecil potong serong (jika suka pedas)
·
2 buah cabe merah dan hijau potong serong
·
2cm ruas jahe potong korek api
·
Daun bawang prei ambil putihnya iris serong
·
5 Sdm saos tomat
·
1 Sdm saos tiram
·
1 sdt kecap manies
·
2 Sdm air putih
·
Gula dan garam dan
·
masako bila diperlukan
Cara memasak
·
Goreng sosis dan bakso ikan hingga kecoklatan
dan sisihkan.
·
Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga
harum.
·
Masukkan tomat, cabe dan jahe sampai layu.
·
Masukkan saos tomat, saos tiram dan kecap manis
aduk rata dan tambahkan air agar tidak terlalu kental.
·
Campurkan daun bawang , garam, gula, da masako
secukupnya.
·
Tambahkan telur yang sudah dikocok lepas
didalam saos.
·
Masukkan sosis dan bakso ikan dan aduk hingga saos dn sosis bercampur
secara merata.
·
Siap disajikan.
Tips
·
Bisa ditambahkan wortel, paprika atau bunga kol
sebagai penyeimbang gizi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar